Langsung ke konten utama

TEORI KONSPIRASI x REALITA RUMAH SAKIT TENTANG COVID-19 BERSAMA JRX Dan Dr. Tirta


TEORI KONSPIRASI x REALITA RUMAH SAKIT TENTANG COVID 19
BERSAMA
JRX Dan Dr. Tirta

JRX dan Dr. Tirta
Sumber: belief.net

Belakangan ini, musisi I Gede Ari Sutisna alias Jerinx SID yang sempat menantang publik untuk membawanya ke rumah sakit untuk berinteraksi langsung dengan pasien Covid-19 dan juga menantang untuk diberi suntik virus asal Wuhan itu, pada awal April lalu, unggahan Jerinx di Instagram menjadi perbincangan karena dia mengungkapkan pendapatnya bahwa ada 'hal lain' yang berada di belakang pandemi virus corona. Jerinx berpendapat bahwa penyebaran COVID-19 tak lebih dari skema bisnis yang dilakukan oleh para elit global.
Dan unggahan itu di dibalas oleh Dr Tirta. Menurut Dr. Tirta, unggahan Jerinx dirasa kurang pas lantaran diluar bidang keahliannya.
“Gue izin jawab om. Sebelumnya gue respect ama lu. Karena lu orang yg pegang prinsip. Soal teori konspirasi lu, gue ga nyanggah, ga nrima juga. Karena hak setiap orng. Tapi khusus ini, lu berkomentar di luar kapasitas elu,” tulisnya di Instagram.
“Di luar kapasitas matamu. Bill Gates itu DOKTER APA? NGAPAIN KITA SEMUA DISURUH NURUT APA KATA DIA DAN APA KATA WHO. Mau ngundang saya ke RS? Gak usah jauh jauh ke Jakarta. RS di Bali ada gak yg perlu relawan? Kalau ada beri tahu saya rumah sakit apa. Lalu ttg anda dan teman2 yg sudah ‘capek’ – bukankah itu sudah risiko pekerjaan mas? Ada yg melarang ada mundur dari pekerjaan anda?” Jawab Jerink yang dia tulis di Instagram.
Untuk memberikan pandangan yang berimbang, dua tokoh publik ini akan menggelar diskusi yang akan disiarkan melalui Instagram keduanya, yaitu @jrxsid dan @dr.tirta pada Rabu (29/4/2020) pukul 20.00 WIB.
"tadi percobaa live instagram saya dengan dr Tirta atau Cipeng, kalian lihat ketika Tirta bicara sinyalnya baik-baik saja, ketika saya mencoba membongkar atau menjelaskan tentang teori konspirasi sinyal langsung hancur, apa itu kebetulan, kalian sendiri yang putuskan, yang jelas kami tidak membuat situasi seperti itu, kami benar-bener ingin berdiskusi tentang konspirasi dan realitas rumah sakit apa adanya," kata Jerinx di Instagram.
Meski sinyalnya buruk, namun Jerinx dan dr Tirta sudah saling menemukan benang merah dalam diskusi di live Instagram. Menurut Jerinx, rangkuman dari diskusi tersebut adalah meminta media untuk tidak menebar berita ketakutan ke masyarakat.
"rangkuman dari percakapan kami yang tertunda ini kami sudah menemukan garis besar,  kita harus sama-sama, medis, selebriti, siapapun, harus sama-sama menekan mengingatkan maisntream media mengurangi narasi ketakutan mereka, ingatkan mereka jika jurnalisme tugasnya bukan untuk menakut-nakuti rakyat," kata Jerinx.




Artikel ini dikutip dari


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kendala Sistem Pembelajaran Daring Di Tengah Masa Covid-19

Kendala Sistem Pembelajaran Daring Di Tengah Masa Covid-19 Sumber: kompasiana.com             Halo kawan-kawan semua...             Bagaimana kabar kalian ? Mudah-mudahan dalam keadaan baik dan masih sehat             Nah... di wacana blog kali ini, admin akan membahas tentang sistem pembelajaran yang berlangsung secara daring atau online di Tengah masa pandemi Covid-19 ini. Akibat adanya pandemi Covid-19 ini tentunya mengakibatkan banyak sekolah maupun universitas yang ditutup dan mengalihkan sistem pembelajarannya memjadi sistem pembelajaran secara online dengan bantuan internet melalui smartphone maupun PC (personal computer)/laptop mereka.             Nah, Dari sistem pembelajaran online ini tentu ada suatu kendala di dalamnya ketika proses pembelajaran berlangsung maupun masalah pada keadaan alat atau sarana prasarana terkait dilakukan sistem pembelajaran. Apa saja sih kendala-kendalanya, kami akan bahas sebagai berikut. 1)       Banyak Gangguan Pada aw